Langsung ke konten utama

Tips Mendapatkan Tampilan Kulit Cerah dan Glowing ala Makeup Artist Patrick Ta

Memiliki tampilan kulit cerah dan glowing menjadi dambaan banyak wanita di dunia. Sebut saja supermodel seperti Bella Hadid, Gigi Hadid dan Rosie Whiteley yang tampil memesona berkat polesan Patrick Ta. Terlepas dari berbagai macam gaya riasan hasil Patrick Ta, tampilan makeup kulit cerah dan glowing merupakan salah satu favorit para wanita. Bagi sebagian wanita, tampilan makeup flawless merupakan riasan yang cocok untuk segala kondisi. Mulai dari acara formal hingga non-formal, tampilan makeup yang menunjukkan kulit bercahaya dan segar ini menjadi pilihan yang tepat. Untuk mendapatkan tampilan tersebut, Anda bisa melihat langsung instagram Patrick Ta yang memperlihatkan berbagai portofolio makeup-nya yang memukau. Nah, berikut ini tips mendapatkan kulit glowing ala Patrick Ta.

Menggunakan sheet mask sebelum makeup

Dikutip dari Beauty CrewTa mengungkapkan produk dan teknik utama yang ia gunakan untuk tampilan glowing adalah menggunakan sheet mask. Sebelum memoles foundation, sebaiknya Anda menggunakan sheet mask karena dapat membantu melembapkan kulit. Ta menambahkan, wajah yang lembap akan semakin bagus di foto karena makeup yang tebal akan terlihat lebih alami.

Tampil glowing dengan highlighter

Selanjutnya, untuk membuat kulit tampak cerah dan bersinar adalah penggunaan highlighter pada beberapa sudut wajah. Dikutip dari coveteur.com, Ta meletakkan highlighter pada sudut mata bagian dalam, puncak tulang pipi, dahi, ujung hidung, dan cupid's bow.
Ta mengungkapkan bahwa highlighter kesukaannya adalah yang multi dimensi dengan dasar transparan yang dapat digunakan pada warna kulit apa saja. Menurutnya, ketika cahaya menyentuh bagian-bagian wajah dengan highlighter tersebut dapat membuat wajah terlihat lembap sehingga wajah terlihat glowing.

Memberi kesan natural dengan sedikit bedak

Jika takut highlighter akan memberikan tampilan yang menor, Anda harus mengetahui daerah mana yang harus terlihat matte dan mana yang terlihat lembap.  Mengaplikasikan bedak pada daerah puncak dahi, bawah mata, smile lines, dan dagu dapat menambahkan kesan matte pada sebagian wajah.

Menjaga tampilan agar tahan lama dengan setting spray

Untuk menjaga agar tampilan glowing tahan lama, Ta merekomendasikan untuk menggunakan setting spray. Menurutnya, setting spray dapat menonjolkan tampilan glowing tersebut karena warna highlighter akan lebih keluar. Setting spray yang disemprotkan akan berbaur dengan makeup Anda sehingga tidak akan merubah warna pada makeup.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Salah Beli Foundation dan Warnanya Lebih Terang Dari Warna Kulit? Ini yang Harus Anda Lakukan

Memilih warna foundation yang pas memang cukup tricky.  Diperlukan ketelitian dan pencahayaan yang tepat agar warna foundation benar-benar serupa atau paling tidak mendekati warna kulit Anda. Tapi, bagaimana kalau terlanjur membeli shade yang terlihat lebih terang? Eits, tidak perlu khawatir. Jangan langsung membuangnya, karena Anda masih bisa menggunakan foundation ini kok. Cukup ikuti beberapa langkah mudah ini agar foundation terlihat lebih alami dan menyerupai warna kulit asli. 1. Gunakan Bronzer di Beberapa Area Wajah Punya bronzer? Produk makeup ini biasanya memiliki warna yang lebih gelap. Nah, coba manfaatkan bronzer Anda sebagai penyeimbang warna foundation yang terlalu terang. Caranya, cukup sapukan bronzer menggunakan powder brush setelah Anda mengaplikasikan foundation. Fokuskan pada area kening, pipi, hidung dan dagu. Dengan bantuan ilusi gelap ini, warna terang dari foundation tidak terlalu jelas terlihat. 2. Pakai Bedak yang Warnanya Lebih Gelap Selain

Untuk Hasilkan Riasan yang Maksimal, Berikut Tips Memilih Kuas Makeup yang Tepat dan Berkualitas

Selain menggunakan produk makeup yang tepat, riasan dengan hasil yang flawless juga sangat bergantung pada cara Anda memilih aplikator yang digunakan. Dan salah satu aplikator makeup yang bisa diandalkan untuk mengaplikasikan berbagai jenis produk kecantikan adalah kuas. Tak bisa asal pilih saja, Anda memerlukan kuas yang berkualitas agar hasil makeup lebih maksimal. Selain menghasilkan makeup yang flawless , kuas makeup tepat dan berkualitas akan lebih awet dan juga aman untuk kulit. Bagi Anda yang sedang mencari kuas makeup yang tepat dan berkualitas, berikut 5 hal yang bisa menjadi pertimbangan sebelum membeli beauty tools ini. Pilih jenis kuas sesuai kebutuhan Berbeda produk makeup, berbeda pula jenis kuas makeup yang Anda butuhkan. Sebut saja flat brush yang bisa Anda pilih untuk mengaplikasikan foundation atau bedak supaya hasilnya lebih halus atau angled brush jika Anda membutuhkan kuas untuk mengaplikasikan kontur. Berbeda pula dengan fan brush yang bisa An

Bibir Kering dan Pecah-Pecah? Coba Lakukan Tips Ini untuk Merawatnya

Siapa di sini yang sering mengalami bibir kering dan pecah-pecah? Meskipun sering dianggap sepele, bibir kering dan pecah-pecah bisa terasa sangat mengganggu. Banyak faktor yang bisa menjadi penyebab keringnya bibir kita seperti kebiasaan menjilat bibir, dehidrasi, alergi, perubahan cuaca, atau penggunaan lip product  tertentu. Tapi tenang saja, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk merawat bibir pecah-pecah. Tips berikut ini tidak hanya mencegah, tapi juga dapat menyembuhkannya. Dicoba yuk! Hindari Kandungan Tertentu dalam Lip Product Sudah berulang kali mengaplikasikan lip balm tapi bibir masih tetap kering? Coba perhatikan kandungan apa saja yang terkandung dalam produk. Ada beberapa kandungan pada lip balm yang sebenarnya dapat menyebabkan bibir Anda semakin kering. Jika lip balm yang Anda gunakan memiliki kandungan seperti alkohol,  menthol , phenol, salicylic acid , atau vitamin E , itu bisa menjadi penyebab bertambah keringnya bibir Anda. Salicylic